Mendag Minta Pemda Awasi Harga Bahan Pokok di Pasar

  • Whatsapp
Foto: Nurcholis Maarif/detikcom

Pekalongan,- Menteri Perdagangan (Mendag), Zulkifli Hasan meminta kepada pemerintah daerah (pemda) untuk mengawasi harga bahan pokok di lapangan. Sebab kenaikan harga bahan pokok sangat menyusahkan masyarakat.

“Jadi hari-hari ini, dipimpin presiden langsung, kita ingin apalagi menyangkut bahan pokok, betul-betul kehadiran pemerintah daerah, pemerintah provinsi, pemerintah pusat tuh nyata. Sedikit saja bapok itu (tergoncangn), akan buat rakyat susah,” ujar Zulhas saat ground breaking Pasar Banjarsari di Pekalongan, Rabu (11/10/2023).

Mendag yang juga Ketua Umum PAN itu juga meminta pemeritah daerah untuk intens mengecek harga bahan pokok di lapangan. Pemerintah daerah juga bisa memanfaatkan anggaran dana tak terduga untuk menekan jika harga bahan pokok naik di atas 5%.

“Terutama beras, Bulog digerakkan betol agar ketersediaan itu suplainya cukup. Karena kalau suplai kurang, harga akan naik. Betul-betul pemda (harus) intens turun ke lapangan, melihat langsung,” ujar Zulhas.

Berita terkait