Lima Kecamatan di Gorontalo Dilanda Banjir dan Longsor

  • Whatsapp
Ilustrasi. Banjir dan longsor melanda lima kecamatan di Provinsi Gorontalo akibat hujan deras sejak Minggu (7/7). (Foto: AFP/REZAN SOLEH)

Sementara bencana longsor di Kecamatan Suwawa yang terjadi pada Minggu (7/7) kemarin, sekitar pukul 09.00 WITA, juga dipicu hujan deras yang terus mengguyur sejak hari Sabtu (6/7).

“Dilaporkan sebanyak enam orang meninggal dunia tertimbun longsor dan 26 lainnya dilaporkan hilang, serta empat orang luka-luka. Kejadian ini juga mengakibatkan satu unit jembatan terputus dan beberapa rumah terdampak,” jelasnya.

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), menyebutkan adanya peringatan dini potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang disertai angin kencang untuk wilayah Kabupaten Bone Bolango dan sebagian wilayah Provinsi Gorontalo lainnya pada dua hari ke depan yaitu Senin (8/7), dan juga Selasa (9/7).

“BNPB mengimbau kepada para pemangku kebijakan di daerah dan juga masyarakat untuk meningkatkan kesiapsiagaan menghadapi adanya bencana susulan yang bisa terjadi,” pungkasnya. ***

Sumber: cnn Indonesia.com

Berita terkait