Pemkot Akan Sediakan Seragam Lengkap Bagi Para Jukir di Kota Palu

  • Whatsapp

Namun demikian, sebelum pemerintah memutuskan hal-hal lainnya, wali kota ingin mendengarkan langsung keluh kesah dari para Jukir, mengingat ada lokasi parkir yang ramai ada juga yang tidak.

Di samping itu, Pemerintah Kota Palu juga akan memberikan sejumlah perlindungan, baik dari segi kesehatan maupun ketenagakerjaan.

Bukan hanya itu, para Jukir nantinya juga akan disiapkan seragam lengkap dari atas hingga bawah, termasuk sepatu mereka. Sehingga, para Jukir betul-betul terlihat profesional.

“Kemudian, para Jukir juga akan dapat nanti itu sembako bulanan. Itu akan disalurkan kepada para Jukir,” ungkap wali kota.

Dalam pertemuan ini, wali kota mempersilahkan masing-masing unsur Forkopimda Kota Palu untuk menyampaikan pendapatnya terkait pengelolaan parkir yang lebih baik kedepannya.

Selain itu juga, para Jukir diberi kesempatan untuk menyampaikan hal-hal yang menjadi keinginan mereka.

Rencananya, dalam waktu dekat, Pemerintah Kota Palu akan melaksanakan apel akbar bersama seluruh Jukir di Kota Palu, sekaligus menyampaikan hal-hal yang menjadi kesepakatan. ***

Sumber: Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Kota Palu/Tim Media Center Dinas Komunikasi Informatika Persandian dan Statistik Kota Palu

Berita terkait