Managing Director Yamaha Motor Racing Lin Jarvis menyatakan kegembiraannya atas kontrak baru pembalap berusia 28 tahun tersebut. “Kami sangat senang mengumumkan bahwa Alex Rins akan melanjutkan sebagai pembalap pabrikan Yamaha selama dua tahun lagi,” kata Jarvis dalam keterangannya di MotoGP, Jumat (2/8/2024).
Yamaha memiliki keinginan kuat untuk kembali ke puncak kejuaraan MotoGP dengan melakukan banyak perubahan. Mereka telah merekrut staf baru, mengubah struktur organisasi internal, dan memperluas kemitraan teknis eksternal.
Jarvis menambahkan, penandatanganan kontrak Rins selama dua tahun lagi merupakan bagian penting dari rencana mereka untuk proyek MotoGP. “Alex bukan hanya pembalap sangat berbakat, cepat, tetapi juga cerdas secara teknis, pekerja keras, dan pemain tim sejati,” ucapnya.
Rins juga sangat antusias dengan kelanjutan kerja samanya dengan Yamaha. “Kami memiliki tujuan yang jelas, yaitu mengembalikan Yamaha ke tempat yang seharusnya, yaitu bersaing untuk kejuaraan,” katanya.
Rins menyatakan, sejak awal, dia melihat keinginan Yamaha untuk meningkat dan bertekad untuk mencapai tujuan tersebut. Dia merasa bangga dengan langkah-langkah penting yang telah mereka buat musim ini dan ingin terus melanjutkan jalan tersebut.
Rins sempat fakum karena cedera kaki dan tangan yang dialaminya di balapan GP Belanda 2024. Ia menjalani operasi dan selama liburan musim panas menjalani masa pemulihan. ***
Sumber: rri.co.id