Palu,- Sekretaris Daerah Kota Palu, Irmayanti Pettalolo, S.Sos.,MM secara resmi membuka kegiatan Fokus Group Discussion (FGD) Kelurahan Cinta Statistik dan Penyusunan Kecamatan dalam Angka.
Kegiatan kali ini bertempat di Aula Rapat Kantor Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Palu, pada Selasa 20 Agustus 2024.
Diketahui, kegiatan tersebut diselenggarakan oleh Dinas Komunikasi Informatika Persandian dan Statistik (Diskominfosantik) Kota Palu bersama BPS Kota Palu.
Sekkot Irmayanti yang membacakan sambutan tertulis wali kota menyampaikan bahwa kegiatan tersebut sebagai upaya yang sangat penting dalam mendukung tercapainya tujuan pembangunan di Kota Palu.
Menurut Sekkot, statistik memegang peranan kunci dalam perencanaan dan evaluasi program-program pembangunan.
Olehnya, data yang akurat dan terpercaya sangat diperlukan untuk membuat kebijakan yang tepat sasaran.
Program Kelurahan Cinta Statistik ini, lanjut Sekkot adalah salah satu inovasi yang sangat penting dalam membangun kesadaran masyarakat, terutama di tingkat kelurahan, akan pentingnya data statistik yang valid.