Jakarta,- Sebanyak dua wakil dari Indonesia masih bertahan dan akan berjuang di perempatfinal Malaysia Open 2025, pada Jumat (10/1/2025).
Kedua wakil yang masih tersisa itu adalah Putri Kusuma Wardani dan Lanny Tria Mayasari/Siti Fadia Silva Ramadhanti.
Malaysia Open 2025 telah memasuki babak perempatfinal pada Jumat, 10 Januari 2025. Indonesia hanya menyisakan dua wakil untuk bertarung di Axiata Arena, Kuala Lumpur, pada ajang ini.
Dua wakil tersebut adalah Putri Kusuma Wardani di sektor tunggal putri dan ganda putri Lanny Tria Mayasari/Siti Fadia Silva Ramadhanti. Mereka bakal berusaha meraih tiket ke semifinal pada hari ini.
Putri akan berhadapan dengan Ratchanok Intanon (Thailand) di perempatfinal. Duel Putri vs Ratchanok Intanon bakal digelar di lapangan kedua di laga kedua.
Putri melaju ke perempatfinal dengan menjanjikan usai selalu menang dua gim langsung di babak pertama dan kedua. Ia tentu bertekad melanjutkan tren apiknya tersebut di laga melawan Ratchanok.
Sementara, Lanny Tria Mayasari/Siti Fadia Silva Ramadhanti akan berjumpa dengan pasangan China Jia Yi Fan/Zhang Shu Xian di perempatfinal. Laga Lanny/Fadia vs Jia/Zhang berlangsung court 1 laga keenam.
Keberhasilan Lanny/Fadia menembus perempatfinal terbilang luar biasa mengingat mereka adalah pasangan baru. Apalagi pada babak pertama, Lanny/Fadia membuat kejutan dengan menyingkirkan unggulan ketiga dan andalan tuan rumah Pearly Tan/Thinaah Muralitharan dengan rubber game.