Lima Minuman Penurun Kolesterol yang Mudah Didapat

  • Whatsapp
LIMA minuman penurun kolesterol yang mudah didapat, termasuk teh hijau. FOTO: IST

JAKARTA,– Kolesterol yang tinggi dapat menyebabkan penimbunan lemak pada dinding pembuluh darah. Jika tidak dikontrol, kolesterol tinggi dapat menyebabkan serangan jantung dan stroke.

Dikutip dari Medical News Today, ada banyak cara untuk menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh. Salah satunya dengan mengonsumsi sederet minuman penurun kolesterol.

Kolesterol sendiri dibagi menjadi dua jenis, yakni Low density lipoprotein (LDL) sering disebut kolesterol jahat dan High density lipoprotein (HDL) sering disebut kolesterol baik.

Lalu apa saja minuman penurun kolesterol yang efektif dan mudah untuk didapatkan?

1. Teh Hijau

Minuman ini mengandung katekin dan senyawa antioksidan yang dapat membantu menurunkan kadar kolesterol jahat (Low Density Lipoprotein).

Sebuah studi di tahun 2020 menemukan bahwa epigallocatechin gallate (EGCG), yakni antioksidan dalam teh hijau dapat membantu menurunkan LDL atau kolesterol jahat.

2. Jus Tomat

Tomat diketahui kaya akan senyawa yang disebut lycopene (likopen). Senyawa ini dapat meningkatkan kadar lipid dan mengurangi kolesterol LDL.

Penelitian menunjukkan bahwa mengolah tomat menjadi jus dapat meningkatkan kandungan likopennya. Jus tomat juga kaya akan serat penurun kolesterol dan niasin.

3. Berry Smoothies

Beberapa buah beri memang dikenal kaya akan antioksidan dan serat, sehingga cocok dijadikan minuman penurun kolesterol. Beberapa buah beri yang bisa dipilih adalah strawberry, blueberry, blackberry, dan raspberry.

Berita terkait