MASYARAKAT Kota Poso kini boleh bernafas lega, sebuah Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sampah, dalam waktu dekat akan dibangun di wilayah perbukitan Jalan Lingkar Moengko – Lembomawo. Jumat, 26 Mei 2017 lalu, Bupati Poso, Darmin Agustinus Sigilipu berkenan melakukan peletakan batu pertama pembangunan TPA yang anggarannya bersumber dari Ditjen Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat RI.
Sebelum melakukan peletakan batu pertama, Bupati Darmin menegaskan, keberadaan TPA sampah harus dipastikan aman dari pencemaran lingkungan, selain itu sampah juga harus terisolasi dari wilayah pemukiman warga. Karena itu katanya, diperlukan penyediaan fasilitas yang memadai, dengan tindakan yang benar demi terciptanya keamanan dan kenyamanan bagi masyarakat sekitar.
Darmin menambahkan, dalam upaya melengkapi persyaratan menuju Kota Adipura, TPA merupakan salah satu faktor utama, termasuk Ruang Terbuka Hijau (RTH), serta sarana obyek-obyek vital lainnya yang mensyaratkan kebersihan, rapi, dan indah. Sementara itu, Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Poso, Dr H. Faidul Keteng, menyatakan, proyek pembangunan TPA Poso ini anggarannya bersumber dari Ditjen Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat RI Satker Pengembangan Lingkungan Pemukiman Sulawesi Tengah Tahun Anggaran 2017, dan akan dikerjakan oleh PT Melo Aneka Raya. “TPA ini nantinya diharapkan tidak semata-mata menjadi lokasi pembuangan atau pemrosesan akhir, tetapi juga diupayakan menjadi salah satu obyek wisata menarik”, kata Faidul Keteng.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kadis PU Provinsi Sulawesi Tengah, Dandim 1307 Poso Letkol Dody Triyo Hadi, Jajaran Polres Poso, Rektor Unsimar Poso Kisman Lantang, SE, MM, sejumlah anggota DPRD Poso, serta segenap Tokoh Agama dan Masyarakat. **
reporter/editor: Darwis waru