Hidayat & Aidil Nur Berpeluang

  • Whatsapp
SEKPROV SULTENG

Palu,- TIGA PEJABAT Berpangkat pembina utama madya berhak mengikuti uji publik tahap kedua seleksi calon Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Tengah. “Ada tiga pejabat yang lolos ke proses uji publik setelah berhasil meraih nilai tertinggi pada tahapan sebelumnya,” kata Ketua Tim Seleksi Calon Sekda Provinsi Sulteng Prof Dr H Zainal Abidin M.Ag menjawab pertanyaan Antara mengenai seleksi jabatan tersebut, Rabu sore.

informasi yang dihimpun Kaili Post menyebut bahwa nama Tri Iriany Lamakampali tidak dapat lagi mengikuti tahap kedua. Karena sudah mengerucut ketiga nama, maka ada dua nama yang diunggulkan. ‘’Kalau bukan Hidayat ya Pak Aidil Noor. Dua nama itu kuat sekali,’’ ujar sumber kemarin (15/06/2017).

Menurutnya, mengapa Hidayat Lamakarate, salah satu nama yang menguat di jabatan Sekprov? Padahal yang bersangkutan juga dijagokan di jabatan calon wakil gubernur yang diusulkan Gubernur Longki Djanggola ke Panitia Pemilihan (Panlih) DPRD Sulteng belum lama ini. ‘’Jawabannya sederhana. Nama Hidayat di Cawagub meredup seiring munculnya tiga nama dalam pencalonan yang diajukan ke Panlih. Itu jelas, tidak sesuai Tatib. Artinya, Pak Gub belum tentu tidak mengetahui Tatib. Makanya, Hidayat Lamakarate berbelok ke Sekprov,’’ terang sumber serius.

Lantas siapa yang kuat di Sekprov? ‘’Saya menjagokan dua nama. Pak Aidil Noor dan Pak Hidayat Lamakarate. Kalau Pak Faisal Mang bukan tidak berkualitas, tapi masuk usulan ke pusat paling nomor terakhir. Mudah-mudahan tidak berubah,’’ terang sumber optimis.

Sementara itu, Prof Zainal menyebut ketiga nama pejabat tersebut yakni Sekretaris Kabupaten Donggala Aidil Nur, Staf Ahli Gubernur Bidang Pemerintahan Hukum dan Politik Mohammad Hidayat Lamakarate dan Staf Ahli Gubernur bidang SDM dan Pengembangan Kawasan Moh Faisal Mang.

Tiga pejabat itu, sebut Zainal Abidin, telah melewati beberapa tahapan mulai dari seleksi berkas, wawancara, pembuatan dan persentasi makalah. “Sebelum masuk pada uji publik, tiga pejabat ini mengikuti seleksi makalah dan presentasi dihadapan tim seleksi,” ungkap Zainal Abidin yang juga Rektor IAIN Palu itu.

Ia mengatakan lewat uji publik, masyarakat Sulawesi Tengah dapat memberikan dukungannya kepada salah satu dari tiga pejabat tersebut.

Selanjutnya, kata dia, dukungan masyarakat akan menjadi penilaian dan pertimbangan tersendiri bagi tim seleksi untuk menetapkan calon Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Tengah. “Kita melihat dukungan masyarakat. Nah, uji publik inilah kesempatan masyarakat memberikan aspirasi atau dukungannya,” ujarnya. Sebelumnya, terdapat lima pejabat yang lolos ke tahapan presentasi makalah yaitu Aidil Nur, Hidayat Lamakarate, Faisal Mang, Rusdi Bachtiar Rioeh dan Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Sulteng Ir Trie Iriany Lamakampali. Tiga pejabat lainnya gugur atau tidak dinyatakan lolos untuk mengikuti uji publik dengan batas waktu tertentu.

Gubernur Sulteng Longki Djanggola kini harus mencari figur baru untuk mengisi kursi pejabat eselon I di jajaran pemprov itu karena pelaksana tugas Sekpro Sulteng Derry Djanggola akan memasuki masa pensiun pada Agustus 2017. **

sumber/editor: antarasulteng.com/andono wibisono

Berita terkait