KUK Dapat Bantuan Modal

  • Whatsapp
HARI BELA NEGARA DI POSO

Reporter/Editor : Darwis Waru

POSO,- HARI NUSANTARA Dan Bela Negara yang ke-69, Selasa kemarin 19/12/2017 diperingati di Poso. Pada peringatan yang dirangkaikan dengan upacara setiap tanggal 17 berjalan itu, dipimpin langsung oleh Bupati Poso, Darmin Agustinus Sigilipu. Upacara yang berlangsung di lapangan Sintuwu Maroso itu, diikuti oleh seluruh Kepala OPD beserta ASN yang ada di Kabupaten Poso, utusan dari kesatuan TNI terdiri dari Kodim, Batalyon 714 Sintuwu Maroso, Anggota Marinir, jajaran Polres Poso, Brimob, Pengurus FKPPI, serta sejumlah organisasi pemuda dan mahasiswa.

Dalam sambutannya, Bupati Poso, Darmin Agustinus Sigilipu mengingatkan perlunya pemantapan jiwa nasionalisme bagi segenap elemen bangsa, terlebih bagi seorang aparatur sipil negara.  “Memang tidak harus disamakan dengan TNI-POLRI,  namun sebagai warga negara yang telah menikmati kemerdekaan, seharusnya kita semua bisa menunjukkan sikap nasionalisme, khususnya dalam merespon perkembangan zaman” tegas Bupati Darmin Agustinus Sigilipu.

 

BACA SELENGKAPNYA DI HARIAN KAILI POST…!

Berita terkait