Warga Keluhkan Antrian Panjang di SPBU Tentena

  • Whatsapp
Suasana antrian kendaraan yang hendak mengisi BBM di
SPBU Tentena (Foto : Anto)
Sumber : Anto/Poso Raya

KAILIPOST.COM,- POSO- DUA HARI  Terakhir pasokan bahan bakar  minyak (BBM) untuk SPBU wilayah Tentena alami keterlambatan. Tak heran setiap pasokan BBM yang masuk mengakibatkan antrian yang cukup panjang sampai memenuhi pinggiran jalan raya. Akibatnya, terganggunya pengguna jalan raya yang melintas.
Keterlambatan pasokan  BBM ini juga sangat  mengkhawatirkan  pengguna kendaraan  roda dua. Pasalnya bahan bakar minyak (BBM) sangat sulit diperoleh di kalangan  pengecer. Hampir semua pengecer yang berada di seputaran wilayah Tentena dan sekitarnya mengalami  kelangkaan. ‘’Kami di kalangan pengecer mulai dari hari Senin kemarin sudah tidak menjual BBM lagi. Ini dikarenakan stok yang ada di SPBU Tentena tidak  mencukupi untuk  pengisian jerigen. 
Padahal kalau dipikir kami juga membantu untuk mengurangi  antrian di SPBU karena biasanya ada pengguna kendaraan yang jenuh untuk mengantri,” beber Femi selaku pengecer.
BACA SELENGKAPNYA DI HARIAN KAILI POST…!

Berita terkait