Longki : Profesi ASN ladang amal

  • Whatsapp
Sumber: Humpro Sulteng

LAKSANAKAN Tugas dan kewajiban secara profesional, lakukan
koordinasi dan sinergi yang berkesinambungan supaya pelaksanaan tugas-tugas
dilapangan dapat mencapai maksud dan tujuan yang di harapkan.

“Jadikan profesi ASN yang melekat sebagai
ladang amal, untuk fastabiqul khairaat, atau berlomba-lomba berbuat kebajikan
yang gilirannya akan menuai pahala dan berkah dari Allah SWT,” ungkap
Gubernur Longki Djanggola, Senin (18/2/2019).        

Lebih lanjut disampaikan sebagai abdi negara dan
abdi masyarakat kiranya semakin efektif dan efisien, sehingga pelayanan yang
diberikan kepada masyarakat semakin prima dan memuaskan, serta dari waktu ke
waktu melakukan inovasi-inovasi supaya kualitas pelayanan publik terus menjadi
lebih baik                  
   
Gubernur Longki mengatakan, dalam waktu dekat ini
auditor BPK akan turun menyidak ke semua OPD terhadap setiap laporan aset
keuangan dan rekap hasil pelaksanaan program kegiatan OPD tahun 2018 yang lalu.
                     
       

“Saya menginstrusikan kepada seluruh
OPD untuk menerapkan dan menginventarisir kembali segala kelengkapan dokumen
yang akan diperiksa auditor menyangkut aset, keuangan dan realisasi program
kegiatan tahun 2018 supaya dalam penilaian laporan oleh BPK nanti, Insya
 Allah pemerintah provinsi Sulawesi Tengah akan kembali meraih opini WTP (
Wajar Tanpa Pengecualian ) untuk yang kelima kalinya secara
berturut-turut,” kata Gubernur.

Gubernur meminta kepada semua yang bertanggung
jawab dan berkepentingan untuk bisa menyajikan seluruh pertanggung jawaban itu
sesuai dengan ketentuan perundang-undangan.    
      
           
“Jangan  sampai bendahara hanya
dicari-cari karena ada sesuatu yang belum selesai dilaksanakan, saya paling
anti, tidak ada cerita apapun bendahara apapun namanya,barang,uang yang
terlambat untuk mempertanggungjawabkannya, mestinya para bendahara itu siap
untuk diperiksa,” harap Gubernur Longki.**

Berita terkait