Berita Malam: Isu Satpam Perumahan Dijemput Tim Kesehatan Hoax

  • Whatsapp

Palu,- Satpam Perumahan almarhumah pasien Covid 19 di wilayah Barat Kota Palu ternyata hoaks.

Menanggapi hal itu, media ini mencoba mencari kebenaran atas isu yang meresahkan tersebut. Jumat (17/4/2020) sekitar pukul 14.30 wita, suasana siang saat itu sangat lengang. Tidak terlihat aktifitas penghuni perumahan. Salah seorang Satpam perumahan yang enggan menyebutkan namanya ditemui di pos penjagaan menepis kabar buruk tersebut.

Menurutnya, dirinya dan tiga orang Security kompleks perumahan, saat ini baik-baik saja.

“Memang, sudah beredar kabar bahwa ada salah seorang Satpam dijemput tim kesehatan dan diisolasi di rumah sakit. Saya saja diisukan saat ini mengalami demam tinggi dan dirawat di rumah sakit. Padahal saya baik-baik saja le,” ungkapnya.

Bahkan, Dia juga telah menghubungi rekan seprofesinya melalui telepon seluler yang diisukan dijemput tim kesehatan. Namun, menurut temannya, dirinya baik-baik saja.

Sedangkan, Kepala Dinas Kesehatan Palu, Huzema dihubungi via WhatsApp menjelaskan, dirinya belum mengetahui kabar tersebut. “Saya belum mendapatkan informasi terkait hal tersebut,” bebernya.

Dilain waktu, Wadir Pelayanan RS. Undata Palu, dihubungi melalui WhatsApp mengaku, tidak ada Satpam perumahan yang saat ini dirawat di ruang isolasi RS. Undata. “Tidak ada dirawat di Undata. Mungkin di Anutapura atau di Madani,” tulisnya.

Hal senada juga diungkapkan Direktur RS. Anutapura, drg. Hery Mulyadi. Ditegaskanya, tidak ada pasien yang merupakan Satpam perumahan dirawat di ruang isolasi saat ini. “Tidak betul, ” tandasnya.***

Reporter: Firmansyah Lawawi

Foto: Firmansyah

Berita terkait