Palu,- Ketua Dewan Pimpinan Pusat Partai Kebangkitan Bangsa, Muhaimin Iskandar atau lebih dikenal dengan sebutan Gus Ami, memberikan bantuan 5 ribu paket sembako untuk Provinsi Sulawesi Tengah. Sembilan bahan pokok tersebut berisikan 10 kilogram beras, 2 kilogram gula pasir, dan minyak goreng.
Ketua DPC PKB Palu, H Alimudian H Alibau ditemui di kantor DPC PKB, Sabtu (16/5/2020) menjelaskan bahwa, bantuan tersebut disalurkan mulai hari ini.
“DPC PKB Palu mendapat jatah sebanyak 400 paket. Bantuan Gus Ami ini kata dia sudah didistribusikan kepada kalangan yang berhak. Seperti pengurus dan kader partai, tokoh agama, guru mengaji guru ngaji dan guru diniyah, tokoh agama, dan masyarakat,” sebutnya.
Menurutnya, pendistribusian sembako tersebut, serentak dilakaanakan kepada pengurus Partai Kebangkitan Bangsa se Indonesia. “Untuk Sulteng, mendapatkan 5 ribu paket sembako,” akunya.
Di tempat yang sama, Sekretaris DPC PKB H Nanang, memberekan bahwa 5 ribu paket bahan pokok tersebut dikirim melalui jalur laut. seluruh pengurus DPC dari 13 kabupaten masih tengah mengambil kiriman tersebut di Pelabuhan Pantoloan Palu
“Untuk masing-masing DPC yang ada di kabupaten, untuk mengambil paket itu di pelabuhan Pantoloan. Guna didistribusikan ke wilayah masing-masing,” ungkapnya.
Melalui bantuan itu sebut Nanang, Gus Ami berharap dapat bermanfaat bagi masyarakat ditengah pandemi Covid 19 dan bulan suci Ramadan. ***
Reportet: Firmansyah Lawawi