Cudy Bertekad Rubah Angka Kemiskinan di Sulteng

  • Whatsapp

Palu,- Pasangan Calon Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng) nomor urut 02 (dua), Rusdy Mastura dan Ma’mun Amir, bertekad akan merubah angka kemiskinan yang ada di Sulteng. Hal itu, di ungkapkan Cudy-Ma’mun saat debat publik putaran ke-2, di Swiss Belhotel Palu, Sabtu (14/11/2020).

Menurut Cudy, kemiskinan Sulteng, harus dirubah agar dapat Meningkatkan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Sulawesi Tengah. Hal itu, dilihat dari data statistik di Sulteng yang tingkat kemiskinannya masih tinggi.

“Kita tingkatkan IPM tentang pertumbuhan ekonomi, kemudian pendidikan dan kesehatan. Sekarang ini, kita harus memiliki cara bagaimana pertumbuhan ekonomi itu kita harus jaga. Dan kita bangun kembali kemiskinan yang ada, dan juga kita kembali tingkatkan ekonomi, supaya kita bisa merubah kemiskinan sendiri,” ujar Cudy.

Jadi, kata Judy, dengan begitu, untuk merubah kemiskinan tersebut harus memiliki visi dan misi yang jelas. Apalagi berdasarkan data BPS, hingga Maret 2020 Angka kemiskinan di Sulawesi Tengah sebesar 12,92% dan berada pada posisi 26 dari 34 provinsi di Indonesia.***

Reporter: Yohanes Clemens

Berita terkait