PALU,- Pasca digoyang prahara lewat Kongres Luar Biasa (KLB), Partai Demokrat langsung tancap gas. Momen bulan Ramadhan 2021, Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) melakukan safari Ramadhan ke Sulteng. Sulteng yang ketiga di kunjungi setelah Aceh dan Kalimantan Selatan.
“Safari Ramadhan merupakan bagian dari membangun soliditas pasca menghadapi prahara. Ujian yang sudah bisa kami lewati. Banyak hikmah bisa dipetik yaitu mengingatkan kita semua betapa pentingnya menjaga soliditas, kebersamaan, karena kita tidak ingin ada upaya-upaya dilakukan oleh siapapun yang ingin memecah belah diantara kita,” ujar AHY di Palu, Senin (26/4/2021).
“Bulan suci Ramadhan ini merupakan momentum yang sangat baik melakukan silaturahim sekaligus secara organisasi saya akan menyampaikan arahan, instruksi kepada jajaran DPD, DPC agar bisa kembali fokus bekerja untuk rakyat. Kita ingin membangun kebaikan termasuk solusi atas masalah yang dialami rakyat Indonesia,” sambungnya.
AHY bersama Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Teuku Riefky Harsa dengan jet pribadi mendarat di bandara Mutiara SIS Aldjufri sekira pukul 13.00 WITA yang disambut Ketua DPD Anwar Hafid dan jajarannya dengan tarian adat Kaili Peulu Cinde.
Mantan Kadis Pariwisata Sulteng, Norman Mardjanu, mengenakan Siga, penutup kepala khas Kaili ke putra sulung SBY ini, sebelum bertolak berziarah ke makam pendiri Alkhairaat Habib Idrus bin Salim Al-Jufri, dan silaturahim dengan Ketua Utama Al-Khairaat.
“Alhamudillah, saya bersama Sekretaris Jenderal Partai Demokrat, Ketua DPD Demokrat Sulteng, Anwar Hafid bisa bersilaturahim dengan Ketua Utama Alkhairaat Habib Sagaf Al-Jufri,” kata AHY yang tampak makin gagah dengan baju koko motif birunya.
Kami di do’akan agar para kader Demokrat bisa terus menjalankan tugas dengan amanah untuk rakyat dengan sebaik-baiknya. Kami memohon wejangan dari beliau-beliau dari ulama dan habib yang memiliki segala kemuliaan, terangnya.
Kepada awak media yang hadir, AHY menyampaikan bahwa Habib Sagaf berpesan kepada jajaran partai Demokrat agar terus dekat dengan rakyat dan menjalankan amanah dengan baik serta ikut ambil bagian dalam berdakwah.Diterangkan, bahwa hubungan emosional dengan Al-Khairaat sudah terbangun sejak lama, terutama dengan SBY dan almarhumah Ibu Ani Yudoyono.Sore hingga malam hari nanti AHY akan melanjutkan silaturahim dan buka puasa bersama dengan pemuka agama di Sulteng serta dilanjutkan konsolidasi internal partai.
Reportase: Ikhsan Madjido