Bandara Mutiara Sis Al-Jufri Lakukan Uji Coba Alat Pendekteksi Covid-19 GeNose C19

  • Whatsapp
banner 728x90

Palu,- Bandara Mutiara Sis Aljufri Palu mulai melakukan uji coba penggunaan alat pendekteksi Covid 19 GeNose C19 sejak tanggal 9 April hingga 18 April 2021.

Petugas ATLM Bandara Mutiara Sis Al-Jufri, Adi Wahyudi Amir, menyampaikan, uji tes Genose19 ini masih dilakukan secara terbatas.

“Jadi uji coba selama 10 hari nantinya masih dibatasi, sehari hanya 10 penumpang atau pelaku perjalanan yang dapat melakukan tes genose C19,” ungkapnya kepada sejumlah wartawan, Sabtu (10/4/2021)

Adi juga menjelaskan penggunaan GeNose C19 merupakan pendeketsi covid 19 melalui hembusan nafas, dan kepada para penumpang diminta untuk tidak mengonsumsi makanan.

“Sebelum melakukan tes genose C19 karena alat tersebut sangat sensitif terhadap aroma apapun, itu hanya dalam waktu 5 hingga 7 menit hasil pendektesian covid 19 sudah dapat diketahui,” jelasnya.

Setelah masa uji coba berkahir pihak bandara bersama pihak pelayanan kesehatan yang menyiapkan alat GeNose C9 tersebut akan melakukan evaluasi untuk memastikan efektifits dari alat tersebut. ***

Reporter: Andono Wibisono

Berita terkait