Kotak Pandora; LO Papers, Bisnis Tambang Baru Dicegat KPK (terakhir)

  • Whatsapp

Bisnis lahan tambang dari IUP yang sudah dicabut dan mati di Kabupaten Morowali dan Morowali Utara memang diduga tidak seragam. Baik di Ditjen Minerba, Dinas ESDM Pemprov Sulteng dan di kabupaten. ‘’Anda pasti ingat pernah terjadi kasus tumpang tindih IUP di Morowali awal awal daerah itu dilakukan pemekaran dan terjadi kasus hukumnya? Dari sana mestinya datanya tidak sama,’’ sumber kailipost.com di Jakarta belum lama ini dikonfirmasi.

KPK sendiri sudah mendengar bisnis baru lahan tambang nikel yang menggunakan legal opini untuk menghidupkan kembali IUP yang sudah lama almarhum. Istilahnya adalah Back Dead. Atau di kalangan penegak hukum diistilahkan IUP Zombie.

Berita terkait