Poso,- Jaring aspirasi Warga Poso, Anggota DPRD Sulteng, Ellen Esther Pelealu, SE melaksanakan Reses di tiga desa dan satu Kelurahan di Kabupaten Poso yang dimulai dari tanggal 2 sampai 3 Desember 2021.
Reses diawali di Desa Poleganyara, Kecamatan Pamona Timur yang dihadiri Kepala Desa Poleganyara, serta beberapa kepala desa yang ada di Kecamatan Pamona Timur, serta Camat Pamona Timur.
Dilanjutkan ke Desa Petirodongi Kecamatan Pamona Utara, Desa Sangginora Kecamatan Poso Pesisir Selatan, serta Desa Alitupu Kecamatan Lore Utara.
Reses di Desa Alitupu Kecamatan Lore Utara, turut dihadiri oleh camat, kepala desa setempat dan juga turut hadir beberapa kepala desa dari daerah tetangga yang ada di wilayah kecamatan tersebut.
Dalam penjaringan aspirasi ini, masyarakat sangat antusias dalam memberikan masukan dan juga permintaan bantuan kepada Pemerintah Sulawesi Tengah melalui Ellen Esther Pelealu, SE agar dapat diperjuangkan di tingkat provinsi.
Bantuan yang diminta warga terdiri dari pertanian, ternak, sarana pendidikan, serta infrastruktur seperti jalan dan drainase.
Untuk pertanian, beberapa permintaan warga yakni bantuan bibit durian, bibit alpukat, bibit kemiri, bibit kakao, bibit jagung dan bibit pala.
Sementara peternakan, warga meminta bantuan ternak babi. Sedangkan di bidang infrastruktur, warga minta perbaikan jalan kantong produksi dan jalan tani, pembuatan drainase, serta perbaikan jalan lingkungan.
Khusus di wilayah Pamona Timur, banyak masyarakat di wilayah tersebut mengeluhkan banyaknya lahan yang terendam air akibat banjir, sehingga lahan tersebut tidak dapat digunakan. Olehnya, warga meminta solusi pengeringan untuk lahan yang terdampak.
Sementara dibidang pendidikan, warga meminta perbaikan pagar bagi sekolah satu atap PAUD, TK, SD serta SLTP, karena lokasi sekolah berada di depan jalan poros provinsi. ***
Reporter: Ikhsan Madjido