PALU– Kabar gembira bagi dunia kesehatan di Sulawesi Tengah. Tahun depan, Rumah Sakit Undata Palu, dilengkapi beberapa fasilitas. Diantaranya fasilitas untuk operasi jantung.
“Insyallah tahun depan, kami sudah bisa melakukan operasi terbuka untuk jantung,” sebut Direktur utama RS. Undata Palu, drg. Herry Mulyadi, Senin (25/4/2022) di ruang kerjanya.
Kemudian Rumah Sakit Undata Palu juga akan memiliki fasilitas untuk perawatan kecantikan bagi masyarakat.
Dari delapan unit ruang bedah yang ada di RS. Undata Palu lanjut Herry, lima unit yang telah lengkap fasilitasnya.
Selain itu, RS. Undata Palu juga akan naik jenjang menjadi tipe A. Dimana menurut Herry, fasilitas maupun SDM Rumah Sakit tersebut lebih baik lagi.
“Kedepanya Rumah Sakit Undata naik ke tipe A. Artinya, RS ini menjadi salah satu rujukan di wilayah Timur,” ungkapnya.
Ditambahkanya, total karyawan RS. Undata Palu hingga saat ini, berjumlah 1400 orang. Tujuh puluh persen merupakan Aparatur Sipil Negara (ASN).
Segenap karyawan RS. Undata Palu, berkomitmen untuk meningkatkan kualitas pelayanan terbaik untuk mesyarakat.
“Kita berharap kedepanya, RS. Undata bisa menjadi Rumah Sakit terpercaya bagi masyarakat Sulawesi Tengah. Khususnya Kota Palu,” harapanya.***
Reporter: Firmansyah Lawawi