Fadly Umar, Rektor Termuda yang Lolos Masuk Timsel KPU 5 Kabupaten di Sulteng

  • Whatsapp
Rektor Institute dan Teknologi Kesehatan dan Bisnis Graha Ananda Kota Palu Fadly Umar, S.K.M.,M.Kes Foto: Handover
banner 728x90

PALU,– Sebanyak 10 nama dirilis oleh KPU RI dalam daftar Tim Seleksi (Timsel) Komisi Pemilihan Umum untuk kabupaten di Sulawesi Tengah.

Timsel KPU untuk wilayah Sulawesi Tengah terdiri dari dua kelompok. Sulteng I meliputi KPU Banggai, Banggai Kepulauan, Banggai Laut, Morowali dan Morowali Utara.

Sulteng II mencakup KPU Banggai, Banggai Kepulauan, Banggai Laut, Morowali dan Morowali Utara dan Kota Palu.

Dari 10 nama yang dirilis KPU RI, satu di antaranya adalah Rektor Termuda Sulteng. Namanya Fadly Umar.

Dia merupakan Rektor Institut Teknologi Kesehatan dan Bisnis Graha Ananda atau disingkat Itkesbis Graha Ananda.

Pria kelahiran Banggai, 31 Oktober 1989 itu bergabung sebagai Timsel KPU kabupaten wilayah Sulteng I.

Jebolan Pascasarjana Universitas Muslim Indonesia (UMI) tersebut sebelumnya menjabat Wakil Direktur III pada kampus yang berdiri tahun 2008 tersebut.

Suami Kartiani itu menargetkan dapat membua Program Studi S1 Kebidanan Plus Profesi dalam waktu dekat.

Timsel KPU kabupaten di Sulteng

Sulteng I

KPU Banggai, Banggai Kepulauan, Banggai Laut, Morowali dan Morowali Utara

Fadly Umar (Rektor Itkesbis Graha Ananda)

Fatma Dhafir (Untad)

Hilal Malarangan (UIN Datokarama)

Muhtar Lutfi (Untad)

Syachdin (Untad)

Sulteng II

KPU Buol, Poso, Tojo Una-una, Tolitoli, Kota Palu

Awaluddin

I Ketut Yakobas (Universitas Kristen Tentena (UNKRIT)

Ida Nureini

Moh Tavip (KAHMI)

Muhammad Marzuki (Untad). ***

Editor/Sumber: Riky/Tribunnews.com

Berita terkait