Vietnam Akan Kurangi Ekspor Beras Sebesar 44 Persen di Tahun 2030, RI Bisa Kekurangan Beras ?

  • Whatsapp
Petugas mendata ketersediaan stok beras di Gudang Bulog Divisi Regional DKI Jakarta, Kelapa Gading, Rabu (29/12/2021). Dirut Perum Bulog Budi Waseso menjamin tahun ini stok beras aman dan tidak ada impor untuk kebutuhan Cadangan Beras Pemerintah. (merdeka.com/Iqbal S Nugroho)

Data Impor Beras Asal Vietnam

Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat pada periode Januari-November 2022 Indonesia melakukan impor beras 326.450 ton. Impor beras menurut negara asal pada periode tersebut didominasi oleh India dengan volume impor 157.970 ton atau 48,49%.

Kemudian, impor terbesar kedua dilakukan dari Pakistan sebanyak 68.720 ton atau sekitar 21,05%. Kemudian, impor terbanyak berikutnya dilakukan dari Thailand sebanyak 51.580 ton atau sekitar 15,8%.

Nah Vietnam menjadi negara asal beras impor terbanyak keempat. Indonesia pada periode Januari-November 2022 mengimpor 44.340 ton beras asal Vietnam atau mencapai 13,58% dari total jumlah impor beras seluruhnya.

Masih dari data BPS, secara historis dari tahun 2015-2021, Indonesia memang cukup rajin melakukan impor beras dari Vietnam. Paling banyak di tahun 2018 sebanyak 767.180,9 ton.

Berita terkait