Hadianto Rasyid Kukuhkan 54 Paskibraka Kota Palu

  • Whatsapp

Dengan demikian, pencapaian yang telah didapatkan hari ini, harusnya mampu dijadikan sebagai momentum yang menguatkan bahwa para Paskibraka sebagai anak-anak pilihan Kota Palu.

“Tentunya ini menjadi kebanggaan awal bagi kalian untuk mengemban tugas sebagai anak-anak terbaik yang dimiliki oleh Kota Palu,” kata wali kota.

Wali Kota Hadianto berpesan bahwa perjalanan kedepan cukup berat dan panjang yang akan dilewati, oleh karenanya pelatihan yang telah didapatkan maupun proses-proses yang telah dilewati dapat terus mampu dijadikan sebagai modal dasar.

Sehingga menguatkan tekad para Paskibraka Kota Palu untuk memberikan yang terbaik bagi bangsa dan daerah, khususnya orang-orang tua dan bagi diri sendiri.

“Harapan kami Pemerintah Kota Palu, agar kalian senantiasa menjaga nilai-nilai kemerdekaan yang merupakan junjungan tertinggi dari keberadaan kita sekalian di tempat ini. Harapan terbesar ini, semoga dapat dilaksanakan dan ditunaikan dengan sebaik-baiknya,” ungkap wali kota.

Semoga para Paskibraka Kota Palu yang telah dikukuhkan, diberikan kelapangan dan kemudahan bagi Allah SWT untuk menjadi generasi yang diharapkan mampu memberikan generasi yang terbaik bagi bangsa, negara, daerah, keluarga, orang tua, dan bagi kalian sendiri. ***

Editor: Riky Renaldi

Berita terkait