Tenaga Ahli Gubernur bidang Komunikasi Publik, Andono Wibisono yang dikonfirmasi malam ini, Jumat 4 Agustus 2023 membenarkan Pemprov di tahun anggaran 2023 telah mengalokasikan dana pembangunan masjid pengganti masjid Agung Palu yang rusak total akibat bencana gempa bumi 28 September 2018 silam.
Andono menyebut total anggaran yang disiapkan Rp386 miliar. Dalam dua tahap APBD. Yaitu APBD 2023 dan 2024. Untuk TA 2023, sesuai buku anggaran tersedia Rp118 miliar. ‘’Sisanya akan dianggarkan 2024 direncananya. Bapak Gubernur Rusdy Mastura berharap Sulawesi Tengah memiliki masjid yang representatif, menampung jamaah ribuan dan di sekitar masjid ada perpustakaan Islam,’’ terang praktisi media itu.
Dilanjutkannya, pembangunan masjid Fastabiqul Khoirot oleh gubernur dimasukkan sebagai paket strategis nomer 027/402/RO PGS – G.ST/2022 bersama dengan lima paket pekerjaan lainnya. Karena masuk dalam paket strategis maka pembangunan masjid eks masjid Agung itu, masuk dalam Monitoring Center for Prevention (MCP) Komisi Pemberantasan Korupsi. ‘’Dengan demikian bapak gubernur berharap dengan surat keputusan 027 itu, pengadaan barang dan jasa akan dikontrol dengan baik,’’ jawab Andono via whatsApp.