Jesica Perempuan Teguh, Rela Dalam Penjara; Tetap Tak Akui Membunuh

  • Whatsapp
Terdakwa kasus kematian Wayan Mirna Salihin, Jessica Kumala Wongso, bersiap membacakan pledoi dalam sidang lanjutan dengan agenda pembacaan nota pembelaan atau pledoi di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, 12 Oktober 2016. (BeritaSatu Photo/Joanito De Saojoao)

Selain itu, beberapa hari yang lalu, Otto mengunjungi Jessica yang kini sedang menjalani masa tahanan. Ia pun bertanya tentang hal yang sama, yakni membujuk Jessica Wongso agar mengakui kesalahannya.

“Lima hari atau tiga hari lalu saya bicara lagi sama Jessica. Karena waktu itu saya pikir waktu itu masih baru di dalam (lapas), belum tahu rasa sakitnya di dalam, setelah 7 tahun ini, siapa tahu kau berubah karena sudah terlalu menderita di dalam,” ujar Otto.

Namun tak disangka, jawaban Jessica masih sama dengan 3 tahun yang lalu.

“Jessica, yang kedua kali lagi saya tanya, mau enggak kamu untuk (ngaku)? (Jessica bilang) ‘Om jangan tanya-tanya itu lagi, biarkan saya di sini, mau 10 tahun atau seumur hidup, nggak apa-apa. Kalau memang Om minta saya mengakui perbuatan yang nggak saya lakukan, saya tidak mau lakukan’,” tutupnya.

Jawaban Jessica tersebut, sontak membuat Otto Hasibuan terharu hingga meneteskan air mata. ***

Editor/Sumber: Riky/Jawapost

Berita terkait