Gubernur Sulteng Bantah Terima Uang Rosi Rp200 Juta dan Kenal Mansur Latakka

  • Whatsapp
Gubernur Sulteng, Rusdy Mastura usai memberikan keterangan pers, Rabu (22/11/2023) | FOTO: MAHBUB

Sulteng,– Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng), Rusdy Mastura membantah dugaan menerima aliran dana sebesar Rp200 juta dari seorang pengusaha asal Jakarta.

Diketahui, pengusaha yang dimaksud adalah seorang perempuan bernama Rosi dan tinggal di Ibu Kota Jakarta.

Di mana, Gubernur Sulteng menyebut tuduhan itu tidak benar karena dia merasa tidak pernah menerima uang sebesar Rp200 juta dari Rosi.

Gubernur Cudy memberikan klarifikasi atas dugaan dirinya menerima aliran dana sebesar Rp200 juta dari seorang pengusaha Jakarta yang bernama Rosi melalui konferensi pers di rumah jabatan (Rujab) Jalan Mohammad Hatta, Kota Palu, Rabu (22/11/2023).

“Dimana dia (Rosi) kasih duit saya? Supaya saya tahu jelas, jangan jadi fitnah bilang ke dia,” tegas Cudy.

Dia tidak terima disebut-sebut menerima uang, apalagi keperluannya untuk membiayai persiapan pelantikan dirinya kala itu.

Bahkan Cudy mengaku bukan hanya dirinya yang tidak terima atas tuduhan itu, tapi orang-orang dekat dan para pendukungnya juga.

“Banyak orang-orang fanatik saya marah soal itu. Mereka tidak percaya dan minta diluruskan isu terima uang,” katanya.

Berita terkait