Palu,- Wakil Wali (Wawali) Kota Palu, dr. Reny A. Lamadjido, Sp.PK.,M.Kes membuka secara resmi Bimbingan Teknis (Bimtek) yang selenggarakan oleh Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kota Palu, di ruang pertemuan BPMP Sulteng, Rabu (13/12/2023).
Bimtek bekerjasama dengan beberapa NGO ini berkaitan dengan Konvensi Hak Anak (KHA) dan Sekolah Ramah Anak (SRA) bagi Pendidik dan Tenaga Pendidik di lingkungan sekolah Kota Palu.
Kegiatan yang berlangsung sejak tanggal 13 – 14 Desember 2023 tersebut juga dirangkaikan dengan Pembentukan Tim Gugus Tugas Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual (PPKS) di lingkungan sekolah Kota Palu.
Dalam arahannya, Wakil Wali Kota Reny menyatakan, Bimtek yang diselenggarakan kali ini sebagai salah satu komitmen Pemerintah Kota Palu untuk mewujudkan Palu Ramah Anak.
Menurut wakil wali kota, mewujudkan kota yang ramah anak itu tidak segampang seperti membalikkan telapak tangan.
“Harus kita berikan bimbingan seperti apa. Saya berharap dengan pelatihan ini, semua peserta mendapatkan ilmu-ilmu baru atau refreshing dari ilmu yang sudah ada, dan bisa dimanfaatkan di lapangan,” ungkap wakil wali kota.