Proyek SMU/SMK DAK TA 2023 Mulai Ada Masalah, Contoh di Daerah ini

  • Whatsapp

Toli-toli,- Sejumlah proyek swakelola yang bersumber dari anggaran Dana Alokasi Khusus (DAK) tahun 2023 di SMKN 1 Galang, Dinas Pendidikan Provinsi Sulteng hingga saat ini tak kunjung selesai.

Diketahui, proyek rehabilitasi gedung sekolah SMK Negeri 1 Galang yang terletak di Kabupaten Tolitoli Provinsi Sulawesi Tengah dengan bandrol sebesar Rp 2.339.233.000, dilaksanakan CV. Adi Wira Perkasa itu terhenti sebelum Desember 2023.

DAK tersebut diperuntukkan untuk merehabilitasi ruang praktek siswa (RPS), toilet, ruang guru, ruang kepala sekolah, rumah ibadah, dan pembangunan toilet serta sanitasinya.

Mengenai hal tersebut, kepala SMKN 1 Galang, Mulyadi S.Pd mengatakan mestinya proyek pengerjaan rehabilitasi bangunan sekolah sudah harus selesai di Desember 2023 kemarin, namun sampai saat ini para pekerja tidak ada lagi melakukan aktivitas.

“Ya sudah mulai dari tiga bulan lalu para pekerja tidak ada di lokasi kegiatan,” ujarnya kepada media ini Senin (26/2/2024).

Berita terkait