Palu,– Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng) diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesra Setdaprov Sulteng, Fahrudin Yambas, memimpin secara langsung rapat persiapan Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Sulawesi Tengah Ke-60 tahun 2024.
Dalam kegiatan tersebut ikut mendampingi bersama Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Pembangunan Farid R Yotolemba dan Staf Ahli Bidang Pemerintahan dan Kesra Rohani Mastura yang berlangsung di Ruang Polibu, Kantor Gubernur, Kamis (14/3/2024).
Rapat Persiapan HUT ke-60 Provinsi Sulawesi Tengah bertujuan sebagai bentuk pematangan dari terselenggaranya persiapan acara agar bisa berjalan dengan lancar.
Untuk diketahui, puncak peringatan HUT ke 60 Akan akan digelar pada tanggal 17 April 2024. Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, peringangatan puncak HUT yaitu tanggal 13 April. Hal ini dikarenakan HUT Sulteng bertepatan dengan libur nasional dan cuti bersama dalam rangka Hari Raya Idul Fitri 2024.
Perayaan HUT tahun ini akan kembali digelar Sulteng Expo 2024 yang direncanakan berlangsung dari tanggal 25-28 April 2024 yang dipusatkan di Sirkuit Panggona Ex lokasi STQ Sulteng.