Hadianto Rasyid Kembali Evaluasi Penyaluran BBM di Palu

  • Whatsapp

Palu,- Pemerintah Kota (Pemkot) Palu kembali melakukan pertemuan dengan sejumlah pihak di rumah jabatannya, Rabu, 29 Mei 2024.

Pertemuaan kali ini bertujuan untuk membahas terkait dengan evaluasi penyaluran BBM bersubsidi di Kota Palu.

Pertemuan tersebut dihadiri dari pihak Polresta Palu, Hiswana Migas, para pemilik SPBU, dan pejabat terkait lainnya di Pemerintah Kota Palu.

Dalam sambutannya, Wali Kota Palu, H. Hadianto Rasyid, SE menyatakan, bagi Pemerintah Kota Palu ada dua hal yang harus terpenuhi di SPBU, yakni pertama adalah ketertiban dan kedua adalah ketersediaan pasokan yang baik kepada masyarakat.

“Itulah yang paling penting. Urusan lainnya, saya tidak mau ikut campur,” kata wali kota.

Wali kota mengungkapkan, ada beberapa aduan yang masuk di laman laporwalikota.palukota.go.id, salah satunya mengenai SPBU yang ada di wilayah Kelurahan Mamboro.

“Yang dilaporkan masyarakat adalah yang antrian. Saya berharap bahwa ini bisa diperhatikan. Jangan sampai tidak tertib,” tekan wali kota.

Berita terkait