Kunker di Banggai, Wagub Melakukan Peninjauan di Beberapa Lokasi

  • Whatsapp

Banggai,- Wakil Gubernur Sulawesi Tengah Ma’mun Amir didampingi Staf Ahli Gubernur Bidang Ekonomi dan Pembangunan Farid R Yotolembah serta para pejabat teknis terkait melakukan peninjauan lapangan ke beberapa lokasi di Kabupaten Banggai, pada Rabu (03/07/2024).

Peninjauan itu awali dengan pemeriksaan Pembangunan Bronjong Aliran Sungai di Desa Babang Bayongge Kecamatan Kintom Luwuk, yang telah selesai pembangunan di tahun 2023. Peninjauan wagub di lokasi ini turut didampingi oleh Kabid Pengendalian Sungai Pantai (spdab) CIKASDA Ir. Djaenudin, SE. ST. MM dan sekretaris desa Babang Bayongge. Beberapa warga turut bergabung dengan menyampaikan beberapa aspirasinya.

“Sebaiknya kita tidak menganggap remeh pengambilan batu-batu dan pasir di sungai tanpa izin. Semua itu ada undang-undang yang mengatur. Kalau kita mengizinkan tanpa ada izin yang jelas, yang merugi adalah warga karena sungai meluap sampai masuk kerumah”, ujar wagub

Beberapa aspirasi yang disampaikan warga didengarkan langsung oleh Wagub. Salah satu permintaan bantuan oleh warga kepada Wagub langsung diarahkan kepada Dinas Perkimtan untuk ditinjau dan di tindak lanjut sebagaimana sesuai dengan ketentuan. Wagub juga menegaskan bahwa di Sulawesi Tengah sudah tidak ada lagi desa tertinggal.

Selanjutnya, Wagub beserta rombongan melanjutkan kunjungan ke SMAN 2 Luwuk dan disambut dengan tarian oleh siswi. Kunjungan ini disambut dengan antusias oleh siswa-siswa, guru dan beberapa kepala sekolah yang hadir. Pembukaan kunjungan ini diawali dengan menyanyi lagu Indonesia Raya dan disambung dengan pembacaan doa.

Berita terkait