Rusdy Mastura bersama Mayjen (Purn) Sulaeman Agusto Hambuako mendatangi kantor KPU Provinsi Sulteng untuk mendaftar sebagai calon gubernur dan calon wakil gubernur di Pilgub Sulteng 2024, pada Rabu 28 Agustus 2024.
Rusdy Mastura yang tiba sekira pukul 11.00 wita itu disambut ribuan massa pendukung yang memadati Jalan S. Parman sejak pagi hari. Saat tiba di depan Kantor KPU, Rusdy Mastura disambut dengan tarian adat Minahasa, Kulawi dan Kaili yang sudah disiapkan pendukungnya. Teriakan Sangganipa yang menjadi Tagline cagub petahana itu pun menggema di sepanjang jalan dari perempatan Setia Budi menuju S. Parman di mana Kantor KPU berada.
“Sangganipa. Panglima “orang miskin” sudah tiba. Mari kita kawal dan kita menangkan Sangganipa di Pilgub Sulteng 2024,” teriak korlap pendukung Cudy-SAH di saat Cudy tiba di Jalan S. Parman. Seperti diketahui, Rusdy Mastura akan berpasangan dengan Mayjen (Purn) Sulaeman Agusto Hambuako pada Pilgub Sulteng 2024. Pasangan Rusdy Mastura – Sulaeman Agusto Hambuako ini diusung PDIP dan Hanura bersama sejumlah partai non seat.
Sampai berita ini dilansir, proses pendaftaran masih berlangsung di Kantor KPU Sulteng.