Kelompok Vokal Biro Adpim Meriahkan “Gelar Talenta Sulteng Nambaso

  • Whatsapp

Sulawesi Tengah- Kelompok Vokal Biro Administrasi Pimpinan (Adpim) Sekretariat Daerah Provinsi Sulawesi Tengah turut menyemarakkan ajang lomba vokal antar Organisasi Perangkat Daerah (OPD) bertajuk “Gelar Talenta Sulteng Nambaso”, yang menjadi bagian dari rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun ke-61 Provinsi Sulawesi Tengah tahun 2025.

Dalam penampilan yang berlangsung pada Minggu malam (27/4), grup vokal beranggotakan lima personel, Royhan, Vera, Eka Yatri, Yeyen, dan Devita berhasil memukau penonton serta para suporter yang memadati lokasi acara. Membawakan dua lagu, salah satunya “Modero” yang dipopulerkan kelompok musik Topodade, Kelompok Vokal Biro Adpim tampil energik dengan mengenakan busana adat dari berbagai daerah di Sulawesi Tengah.

Aksi panggung yang dinamis, kekompakan harmoni suara, serta kolaborasi antaranggota kelompok menjadi daya tarik tersendiri, sehingga memberikan nuansa semarak pada acara tersebut.

Kegiatan “Gelar Talenta Sulteng Nambaso” menjadi wadah bagi para Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah untuk menampilkan bakat seni mereka. Selain unjuk kreativitas, ajang ini juga bertujuan mempererat tali silaturahmi antarinstansi, menumbuhkan semangat kebersamaan, serta mengangkat potensi seni dan budaya yang dimiliki para pegawai.

Lomba vokal ini diikuti berbagai perwakilan OPD, menampilkan ragam genre musik dari lagu daerah hingga lagu nasional. Antusiasme tinggi dan semangat kompetitif yang sehat tampak mewarnai seluruh rangkaian acara.

Peringatan HUT ke-61 Provinsi Sulawesi Tengah tahun ini mengusung tema Kebersamaan dan Kemajuan, dengan harapan seluruh kegiatan yang digelar dapat memberi dampak positif bagi pembangunan daerah serta meningkatkan kecintaan terhadap budaya lokal.

Biro Administrasi Pimpinan Setda Prov Sulteng

Berita terkait