Tak Dirawat, Kondisi Stadion Funuasingko Memprihatinkan

  • Whatsapp

MOROWALI,- BURUKNYA Kondisi lapangan stadion Funuasingko membuat fasilitas yang dibangun dengan anggaran sebesar 3 milyar lebih tersebut hingga kini belum dapat digunakan. Tanah yang bergelombang dan rumput yang tinggi bercampur alang-alang menandaakan lapangan it tak pernah mendapatkan perawatan sejak selesai dibangun beberapa bulan lalu, padahal sesui pengamatan media saat pembangunan stadion, rumputnya ditanam oleh ekerja namun belum diketahui jenisnya.

Beberapa orang pernah mendatangi lapangan itu untuk melakukan latihan sepak bola, namun karena kondisinya tidak memungkinkan akhirnya dibatalkan. Mereka berharap agar pihak terkait segera memperbaiki kondisi lapangan sehingga bisa digunakan untuk pembinaan atlit atau sekedar untuk latihan.

Sangat disayangkan memang jika fasilitas olahraga yang dibangun dengan biaya besar tidak dapat dimanfaatkan dengan baik, ini menandakan bahwa perhatian Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Morowali dalam hal pemeliharaan aset olahraga sangat minim.

Menurut keterangan dari salah seorang staf Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disporabudpar), dalam waktu dekat lapangan tersebut akan digunakan untuk pelaksanaan pertandingan sepak bola U-22 tingkat Kabupaten Morowali.**

Reporter/Biro Morowali: Bambang Sumantri

Berita terkait