CAGUB SULSEL 2018 dari Golkar, Nurdin Halid, sepertinya akan mendapat penantang tangguh. Dia adalah Nurdin Abdullah, yang berhasil mempersatukan PDIP, Gerindra, PKS, dan PAN untuk memberinya tiket menantang Nurdin Halid.
Gerindra jadi parpol yang belakangan mendukung Nurdin Abdullah. Ketua DPD Gerindra Sulsel Andi Idris Manggabarani menyatakan Ketua Umum DPP Gerindra Prabowo Subianto akan menandatangani SK rekomendasi kepada Nurdin Abdullah sebelum 20 Oktober nanti. “Betul sudah ada komunikasi politik Nurdin dengan Prabowo,” kata Idris kepada detikcom, Senin (9/10/2017).
Nurdin memang menjadi penantang serius Nurdin Halid, yang diusung Golkar, selain nama Ichsan Yasin Limpo, yang maju lewat jalur independen. Bupati Bantaeng ini sudah menunjuk bakal calon wakil gubernurnya, yaitu Sudirman Sulaiman, adik Menteri Pertanian Amran Sulaiman.
Paket Nurdin Abdullah-Sudirman Sulaiman telah mendapat dukungan dari koalisi PAN, PKS, dan PDIP dengan total 20 kursi. Dengan masuknya Gerindra, itu akan menambah deposit 11 kursi sebelum pendaftaran pasangan calon di KPUD Sulsel pada Januari 2018.
Sementara itu, Nurdin Halid didukung Golkar dan NasDem. Golkar sebenarnya bisa mengusung cagub Sulsel sendiri, namun Nurdin Halid terus menambah dukungan. Sedangkan Ichsan Yasin Limpo tengah berupaya mencari tiket dari jalur independen dengan mengumpulkan KTP.
PDIP hampir pasti akan mengusung Nurdin Abdullah sebagai Calon Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) di Pilkada Serentak 2018. DPP PDIP telah mengeluarkan surat tugas kepada Nurdin untuk mencari dukungan dari partai lain. Ketua DPD PDIP Sulsel Andi Ridwan Wittiri mengatakan DPP PDIP telah mengeluarkan Surat Tugas pada Nurdin Abdullah sebagai Cagub dari PDIP.
Nurdin diminta mencari dukungan koalisi partai lain dan calon wakilnya untuk bertarung di Pilgub Sulsel mendatang. “Kami beri waktu 14 hari pada Nurdin Abdullah untuk mencari partai koalisi dan calon wakilnya,” ujar Ridwan di sela kegiatan Kementerian ESDM dan Pertamina di Pantai Losari, Makassar, Jumat (29/9/2017).
Sebelum PDIP yang memiliki 5 kursi di DPRD Sulsel, DPP PAN yang memiliki 9 kursi lebih dahulu mengumumkan arah dukungannya pada Nurdin Abdullah. Kabarnya, PKS yang memiliki 6 kursi juga akan mengusung Bupati Bantaeng itu sebagai Cagub Sulsel.
Dengan modal usungan 20 kursi, Nurdin Abdullah telah memenuhi syarat yang ditentukan KPU. Seperti diketahui, kandidat bakal cagub Sulsel harus mengantongi minimal 17 kursi di DPRD sebelum ditetapkan sebagai Cagub yang akan bertarung dalam Pilgub 27 Juni 2018 nanti.
Dengan dukungan yang sudah dikantonginya, Nurdin Abdullah makin percaya diri menantang Cagub Golkar-Nasdem, Nurdin Halid yang sudah menentukan calon wakilnya. Nurdin Halid akan maju Pilgub Sulsel bersama Aziz Qahar Mudzakkar yang merupakan Anggota DPD RI asal Sulsel. Koalisi Golkar-Nasdem sendiri memiliki kuota 25 kursi di DPRD Sulsel.
Nurdin Abdullah sebelumnya telah bersafari mendatangi partai-partai untuk mencari dukungan. Seperti mengikuti penjaringan Cagub di Partai Demokrat dan Partai Gerindra. Nama calon wakil yang disebut-sebut akan mendampingi Nurdin Abdullah adalah Andi Sudirman Sulaiman, yang merupakan adik Menteri Pertanian Amran Sulaiman. “Insya Allah kami akan deklarasi pasangan Cagub-Cawagub pada 15 Oktober nanti,” kata Nurdin Abdullah sebelumnya.**
Sumber: detiknews