Tahajud Bakal Gelar Wayang Kulit

  • Whatsapp

Reporter/Morowali : Bambang Sumantri

KAILIPOST.COM,- MOROWALI- PASANGAN Taslim – Najamuddin (Tahajud) akan mengelar Wayang Kulit semalam suntuk di lapangan sepak bola Lantula Jaya, kecamatan Witaponda, Sabtu 3 Februari 2018 mendatang.

Pagelaran seni wayang kulit ini akan dihadiri langsung Ki Mustiko Bayu Wibowo, S.Sn, Putra angkat dari Sri Sultan Hamengkubuono X, sebagai Dalang dan Elisha Orcarus Allaso, S.Sn, Alumni Institute Seni Indonesia, Yogyakarta sebagai Sinden dan Pementasan oleh Prof. DR. Winarko Efendi, SE, MM, MH, Ketua Harian Kerukunan Keluarga Jawa, Sulawesi Tengah. Sebagaimana disampaikan Kuswandi, Ketua Koalisi Sejatera Bersama dalam rilisnya, Minggu (21/1).

Pengelaran ini dimaksudkan sebagai wudud dukungan pasangan Taslim-Najamuddin (TAHAJUD) akan keragaman kekayaan budaya yang hadir di Kabupaten Morowali. “Identitas keluarga kita di Witaponda dan Bumiraya, Morowali, yang mayoritasnya adalah Jawa, tidak boleh hilang hanya kerena mereka telah lama meninggalkan tanah leluhurnya. Budaya mereka harus menjadi bagian dari kekayaan budaya yang dimiliki kabupaten Morowali,” urai Taslim. ***
 
BACA SELENGKAPNYA DI HARIAN KAILI POST…!

Berita terkait