Reporter/Morowali : Bambang Sumantri
KAILIPOST.COM,- MOROWALI- KEPALA Dinas Pendidikan Daerah (Kadis Dikda) Kabupaten Morowali, Amir Aminudin melakukan final chek tempat pelaksanaan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) dan Festival & Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) tingkat Kabupaten Morowali. Pengecekan lapangan dilakukan di pusat kegiatan, di Lapangan Sepak Bola Desa Kolono Kecamatan Bungku Timur, Rabu (04/04/2018).
Pembukaan yang rencananya akan dibuka langsung Bupati Morowali, Anwar Hafid tersebut akan digelar mulai tanggal 5 April 2018.
Dikatakan Amir, kegiatan tersebut adalah event berjenjang yang diikuti siswa hasil dari seleksi sekolah-sekolah tingkat kecamatan. “Peserta yang akan ikut ini adalah hasil dari seleksi tingkat kecamatan, dan hasil dari kabupaten akan ke tingkat provinsi, yang selanjutnya akan mewakili Sulawesi Tengah ke tingkat nasional” jelasnya. Kegiatan dipusatkan di Desa Kolono karena stadion Fonuasingko saat ini sedang direnovasi guna persiapan pelaksanaan Liga III Nusantara, dimana Morowali akan menjadi tuan rumah.**