Situasi Bahodopi Mulai Kondusif

  • Whatsapp

Reporter/morowali :
bambang sumantri
APARAT Keamanan dan pemerintah serta tokoh agama dan
masyarakat di Kabupaten Morowali, Provinsi Sulawesi Tengah terus berupaya
mendinginkan situasi di Bahodopi yang sempat diwarnai pertikaian antar dua
kelompok Sabtu, (27/10/2018) kemarin pekan. Kesepakatan perdamaian diteken oleh
berbagai pihak, dengan harapan situasi di Bahodopi kembali kondusif.
Kesepakatan perdamaian antar dua kelompok yang bertikai di
Bahodopi, Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah telah ditandatangani pada Minggu,
28 Oktober 2018. Dalam pertemuan di Mapolsek Bahodopi yang melibatkan Forkopimda
Kabupaten Morowali, pemerintah kecamatan, kepala desa, tokoh agama, tokoh
pemuda dan masing-masing perwakilan kelompok yang bertikai bersepakat mendukung
sepenuhnya upaya perdamaian di wilayah Morowali khususnya di Kecamatan
Bahodopi.
Poin lain kesepakatan itu menyatakan bahwa, warga masyarakat
yang masuk dari daerah lain yang ke wilayah Bahodopi dan melakukan tindakan
anarkis segera dipulangkan. Kesepakatan itu juga menyatakan Seluruh kafe-kafe
yang ada di wilayah Bahodopi akan ditertibkan aparat keamanan.
Pasca penandatangani kesepakatan damai itu maka tidak
diperbolehkan lagi ada konsentrasi kelompok-kelompok masyarakat dengan tujuan
melakukan tindakan yang bersifat provokasi maupun tindakan yang mengarah
melawan hukum.
Kapolres Morowali, AKBP Dadan Wahyudi kepada wartawan di
Bahodopi berharap pasca kesepakatan itu akan dapat menjalin kembali toleransi
antar masyarakat. Camat Bahodopi Jalaludin menyatakan untuk mendinginkan
situasi pihaknya berupaya untuk mensosialisasikan capaian kesepakatan damai
tersebut kepada segenap warga masyarakat di wilayah itu.**

Berita terkait