Polres Touna Razia Tertibkan Pengendara

  • Whatsapp
Reporter/Touna: yahya lahamu

SATUAN Lalu Lintas (Sat
Lantas) Polres Tojo Una-Una (Touna) kembali melaksanakan razia/operasi rutin
pengendara kendaraan bermotor, Senin (18/3/2019) sore sekitar pukul 15.30 Wita.


Razia yang dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres Touna Iptu
Suprojo, SH besama Anggota menyasar pengendara bermotor yang melewati Mako
Satlantas Jl. Moh. Hatta, Kelurahan Uentanaga Bawah, Kecamatan Ratolindo.

Kasat Lantas Polres Touna Iptu Suprojo mengatakan, guna
menertibkan para pengendara yang tidak menggunakan helm standar, surat-surat
tidak lengkap, pengendara ogal-ogalan dan pengendara di bawah umur.

“Dalam razia ini kami menindak 15 pengendara kendaraan bermotor.
Pengendara yang tidak menggunakan helm dan tidak membawa sim dan STNK,” kata
Iptu Suprojo kepada media ini di ruangannya, Senin (18/3/2019) selesai razia.

Lanjut kata Iptu Suprojo, kegiatan ini di laksanakan secara
rutin oleh Sat Lantas Polres Touna yang bertujuan untuk menindak pelanggaran
yang kasat mata, menumbuhkan kesadaran tertib lalu lintas dan menekan angka
kecelakaan.

“Kegiatan seperti ini memang menjadi tugas pokok dari fungsi
satuan lalu lintas untuk menertibkan serta memberikan sandi kepada masyarakat
pengendara yang melanggar aturan lalu lintas,” ujar Suprojo.

Menurutnya, razia ini bukan untuk semata mencari kesalahan
pengendara. Namun kami ingin menertibkan masyarakat supaya patuh peraturan lalu
lintas demi keamanan dan kenyamanan dan keselamatan dalam berkendara.

Tak hanya itu, razia ini juga dimaksudkan untuk menjaga
kondusifitas kamtibmas dan kamseltibcar lantas serta sebagai sarana meberikan
pembelajaran bagi masyarakat.

“Olehnya, saya mengajak kepada masyarakat untuk patuh dan taat
terhadap peraturan dan santun beretika di jalan,” pungkasnya.**

Berita terkait