Menutup UKW, Karo Humas: 2020 Akan dibuka 4 Kelas

  • Whatsapp

Gubernur Sulawesi Tengah melalui Kepala Biro Humas dan Protokol Drs.Moh.Haris menutup secara resmi Uji Kompetensi Wartawan (UKW) Angkatan VI Tahun 2019 bertempat di Hotel BW Coco, hari Selasa (19/11) 2019.

Kesempatan tersebut, Gubernur Sulteng memberikan apresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) yang senantiasa berjuang meningkatkan kompetensi wartawan, tak lupa pula disampaikan ucapan terima kasih kepada para media khususnya para peserta atas terlaksananya kegiatan Uji Kompetensi Wartawan,”kegiatan ini dapat mengasah kompetensi wartawan daerah dalam pemahaman dan wawasan seorang jurnalis dalam mengelola sebuah berita secara baik dan benar”,ungkapnya.

Ia pun berharap kegiatan ini dapat menjadi wahana penguatan internal bagi wartawan dan secara eksternal kegiatan ini merupakan kontribusi nyata insan pers dalam turut mewujudkan Sulawesi Tengah yang Maju, Mandiri dan Berdaya Saing.

Melihat spirit para peserta yang mengikuti UKW, diakhir sambutan Kepala Biro Humas dan Protokol menambahkan bahwa pada Tahun Anggaran 2020 nanti, Ia akan membuka 3 Kelas Muda dan 1 Kelas Madya.

Ketua PWI Prov. Sulteng Mahmud Mattangara menyampaikan bahwa pemerintah provinsi sangat mendukung dalam meningkatkan kompetensi wartawan dan Ia berharap semoga ke depan masih ada program UKW yang dilaksanakan.

Dari 18 orang peserta UKW, yang dinyatakan lulus oleh tim penguji sebanyak 14 orang dan 4 orang dinyatakan tidak kompoten dengan rincian 4 orang Kelas Utama dan 10 orang Kelas Muda. Nampak hadir Kepala Bagian Humas, Publikasi dan Dokumentasi Adiman,SH,M.Si, Para Wartawan dan Seluruh Pegawai Humas Pemprov.Sulteng.

Sumber: Biro Humas dan Protokol

Berita terkait