Palu,- Intenitas curah hujan yang tinggi saat ini dan buruknya drainase dalam satu wilayah, dapat mengakibatkan banjir. Kota Palu merupakan daerah langganan banjir setiap tahunnya.
Menyikapi hal itu, anggota Komisi A DPRD Palu, Rusman Ramli kepada media ini, menyarankan agar intansi terkait Pemkot Palu, melakukan pengerukan saluran air yang ada di Kota Palu.
“Sebelum curah hujan semakin tinggi, kami berharap kepada instansi terkait, untuk melakukan pengerukan material sedimen yang ada di dalam drainase. Sehingga air tidak meluap ke jalan dan pemukiman warga,” ungkapnya, Rabu (15/07).
Dalam hal ini sebut ketua fraksi PKS DPRD Palu itu, harus ada koordinasi bersama antara intansi terkait dan pihak kelurahan dalam membersihkan drainase yang ada di Kota Palu.
Selain itu, dia juga berharap agar Pemerintah Kota Palu bersama instanis terkait dan pihak BMKG, melakukan sosialisasi bagi masyarakat, untuk waspada jika terjadi cuaca ekstrim.
Pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) diharapkan untuk menyiapkan personilnya untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.
Seiring terjadinya cuaca ekstrim yang mengakibatkan curah hujan tinggi, bukan hanya berdampak terjadinya banjir. Namun juga sebut Rusman Ramli, berpotensi tumbangnya pohon yang ada di Kota Palu.
Hal itu tentu saja sangat membahayakan jiwa dan mengakibatkan kerugian materil bagi warga yang melintas maupun bermukim di lokasi pohon yang tumbang tersebut.
“Ada baiknya melakukan pemangkasan pohon yang berpotensi bisa membahayakan masyarakat bila curah hujan semakin tinggi,” jelas Rusman Ramli. ***
Reporter: Firmansyah Lawawi