Palu,- Cuaca buruk yang melanda di wilayah Sulawesi Tengah (Sulteng) hingga hari ini menjadi perhatian khusus Basarnas Palu. Mengingat tingginya curah hujan beberapa waktu lalu telah menyebabkan banjir di berbagai daerah di Sulteng.
Kepala Basarnas Palu, Adrians Hendik Johannes menghimbau kepada seluruh anggota untuk meningkatkan kesiapsiagaan baik kesiapsiagaan personil maupun peralatan SAR.
Hal tersebut dilakukan karena curah hujan yang terjadi beberapa waktu sebelumnya banyak menimbulkan banjir di beberapa titik.
“Saya berharap personil selalu siap siaga baik ada di kantor maupun yang ada di Pos dan Unit Siaga SAR,” tuturnya, Sabtu (25/07).
Selain itu, himbauan kepada masyarakat juga dilakukan oleh Kepala Sub Seksi Operasi dan Siaga Kantor Basarnas Palu yakni Andi Sultan untuk lebih waspada dan berhati-hati khususnya masyarakat yang berada dilokasi rawan banjir
Apabila terjadi situasi genting yang membahayakan seperti banjir dan lain-lain, masyarakat diharap untuk segera menghubungi emergency call Basarnas di 115 (Bebas Pulsa).***
Reporter: Rizky Ade