Sulteng,- Pusdatina Covid-19 Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) kembali merilis data terbaru per tanggal 22 Agustus 2020 mengenai perkembangan kasus Covid-19 di Sulteng.
Update data Pusdatina Covid-19 menyebutkan, ada 7 pasien positif dinyatakan sembuh berdasarkan hasil tes Swab yang telah negatif.
“7 pasien yang sembuh tersebut, diketahui semua berasal dari Kabupaten Banggai,” tertulis dalam rilis.
Selain itu, Pusdatina juga menyebutkan pasien positif juga masih mengalami pertambahan sebanyak 1 kasus, asal dari Kota Palu.
Dengan demikian, hingga saat ini, total kumulatif pasien Positif 236, dan 206 diantaranya telah sembuh (Sembuh 87 persen), sementara yang meninggal dunia karena Covid-19 ada 7 orang (Meninggal 2,9 persen).
Selanjutnya, dipaparkan pula mengenai asal Kabupaten dari pasien Positif Covid-19 yang saat ini menyisakan 23 kasus di Sulteng itu.
“5 dari Kabupaten Banggai, 6 dari Kota Palu, 6 dari Kabupaten Parimo, 2 masing-masing dari Kabupaten Buol dan Donggala, 1 dari Kabupaten Touna serta 1 lagi pasien asal Gorontalo yang di rawat di RSUD Anutapura,” sebut Pusdatina, Sabtu (22/08).
Data ini akan terus mengalami perubahan seiring perkembangan Covid-19 di Sulteng, olehnya masyarakat diminta untuk terus mengupdate data resmi terbaru Dinas Kesehatan Sulteng. ***
Reporter: Indra Setiawan