SULTENG,- Pemerintah provinsi Sulawesi Tengah mengukir prestasi keuangan. Capaian pendapatan pada tahun anggaran 2022 naik tajam 102 persen. Sayangnya, realisasi hanya 88,6 persen saja. Demikian dikatakan Kepala BPKAD Bahran Senin, 2 Januari 2023 di depan Wakil Gubernur Ma’mun Amir yang melakukan Sidak kehadiran ASN pasca libur nasional Tahun Baru 2023 di Palu.
Apa kendala realisasi belanja Pemprov Sulteng tak capai 100 %? Kata Bahran yaitu, realisasi pembangunan Masjid Raya Palu mengingat sistem kegiatan multi years. Yaitu selama tiga tahun. Kedua realisasi pendapatan RSU Madani yaitu Rp75 miliar tak tercapai.
Demikian juga dengan pembayaran gaji ASN P3K sebesar Rp100 miliar tidak dapat dilakukan. Karena tak cukup. Bahran menyebut akan direalisasikan 2023 sebesar Rp229 miliar.
Ma’mun meminta ASN kembali bekerja sesuai Tupoksi masing – masing dan meningkatkan kinerja. Wagub berterima kasih kinerja Pemprov lebih baik dengan capaian pendapatan asli daerah Rp1,71 triliun. Sebelumnya, PAD hanya Rp900 miliar saja. Demikian juga dengan sejumlah prestasi Pemprov oleh pemerintah pusat. ***
editor : andono wibisono