Faisal menuturkan Rebecca Klopper adalah anak yang baik. Faisal juga sudah beberapa kali bertemu dengan Rebecca Klopper.
“Beberapa kali pernah datang ke sini. Orangnya baik, bisa menempatkan diri, bisa menyesuaikan diri,” imbuh Faisal.
Sebelumnya kasus ini disebut sudah diadukan ke Bareskrim Mabes Polri.
Melihat ada suatu kejanggalan, Jaenudin selaku perwakilan LBH HKTI menyebut Rebecca Klopper merupakan korban yang dirugikan atas tersebarnya video syur tersebut dan yang perlu disalahkan adalah si perekam video.
“Berdasarkan pengamatan kami, RK ini adalah korban. Bahkan patut diduga bahwa video yang beredar ini sangat janggal. Bagaimana bisa orang lagi happy-happy dia tidak mau melihat atau apa (menutup mata)” kata Jaenudin di Bareskrim Mabes Polri, Rabu (24/5/2023).