Dibuka Gubernur, Pemprov Sulteng Gelar Bimtek Daya Saing Daerah 2023

  • Whatsapp

Palu,- Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah melalui Badan Riset dan Inovasi Daerah Menggelar Bimbingan Teknis Indeks Daya Saing Daerah Tahun 2023.

Acara ini secara resmi dibuka oleh Wakil Gubernur, Drs. H. Ma’mun Amir, di Ruang Aula Nagaya Brida Provinsi Sulawesi Tengah, Jl Garuda, Senin (5/6/23).

Dalam acara ini, turut hadir Asisten Pemerintahan dan Kesra, Dr. Fachrudin D Yambas, Kepala Brida, Farida Lamarauna, SE, M.Si, Karo Umum, Dr. Suandi, S.Ti, serta Kepala Baperinda dan Brida dari Kabupaten/Kota se-Sulteng.

Wakil Gubernur, Drs. H. Ma’mun Amir, mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini. Beliau menekankan pentingnya meneliti pelaksanaan Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintah Daerah, sebagai bentuk konsep otonomi daerah yang dideklarasikan dengan keberadaan balai di daerah. Hal ini berkaitan dengan alokasi anggaran yang berkurang karena kewenangan yang dilaksanakan oleh pemerintah pusat.

Wakil Gubernur berharap bahwa kegiatan bimbingan teknis ini akan menghasilkan kebijakan yang baik untuk pemerintah daerah dan masyarakat.

Berita terkait