Tabanan,- Pulau Dewata menawarkan kebaruan pengunjung kini bisa menikmati sunset di Kebun Raya Bali. Diketahui kebun Raya Bali terletak di Baturiti, Kabupaten Tabanan, Provinsi Bali.
Kebun raya tersebut merupakan salah satu dari 4 kebun raya di Indonesia yang dikelola Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN).
Kawasan konservasi seluas 157,5 hektar ini memiliki udara sejuk. Kawasan konservasi ini diperuntukkan bagi pelestarian tumbuhan pegunungan tropika. Selain itu, di sejumlah titik di dalam Kawasan kebun Raya juga terdapat spot-spot menarik salah satunya yaitu view danau yang terlihat dari Kebun Raya Bali.
Kebun Raya merupakan pusat konservasi yang mempunyai 5 pilar di dalamnya, yaitu fungsi konservasi, wisata alam, edukasi, jasa lingkungan dan penelitian. Untuk mewujudkan fungsi edukasi dan wisata alam, Kebun Raya Bali selalu berusaha memberikan berbagai program-program yang menarik.
Salah satunya adalah Sunset di Kebun sebagai salah satu program pengenalan Kebun Raya dan konservasi alam serta tumbuhan kepada anak muda khususnya Gen Z.