PALU,– Kepolisian Daerah Sulawesi Tengah (Polda Sulteng) menggelar operasi Zebra Tinombala 2023 dalam rangka menciptakan kondisi keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas (kamseltibcarlantas) yang kondusif menuju Pemilu 2024 mendatang.
Operasi dengan sandi “Zebra Tinombala 2023” dimulai 4 hingga 17 September 2023 diwarnai dengan pelaksanaan apel gelar pasukan di Lapangan Apel Polda Sulteng, Senin (4/9/2023).
Dalam kesempatan tersebut Kapolda Sulteng, Irjen Polisi Agus Nugroho selaku pimpinan apel dalam sambutannya mengatakan, apel gelar pasukan yang dilaksanakan saat ini untuk mengetahui sejauhmana kesiapan personel maupun sarana pendukung lainnya guna mendukung pelaksanaan operasi.
Sebagaimana diketahui bersama, bahwa kelancaran lalu lintas sangat berpengaruh terhadap pertumbuhan perekonomian yang menunjang pembangunan nasional.
Saat ini kata dia, perkembangan transportasi telah memasuki era digital, dimana operasional order angkutan publik sudah berada dalam genggaman, cukup menggunakan handphone.
Modernisasi ini perlu diikuti dengan inovasi dan kinerja polri khususnya polentas agar mampu mengantisipasi segala dampak yang akan timbul dari modernisasi transportasi tersebut.