Jakarta,- Presiden Brasil sekaligus presiden Dewan Keamanan PBB, Luiz Inacio Lula da Silva telah meminta Israel untuk membangun koridor kemanusiaan, yang memungkinkan warga di Jalur Gaza mengungsi ke Mesir.
“Saya baru-baru ini berbicara melalui telepon dengan Presiden Israel Isaac Herzog,” tulis Presiden Brasil di X, sebelumnya Twitter.
“Saya menyampaikan seruan saya untuk adanya koridor kemanusiaan sehingga masyarakat yang ingin meninggalkan Jalur Gaza melalui Mesir bisa aman,” imbuhnya, dikutip kantor berita AFP, Jumat (13/10/2023).
Sebelumnya, para para menteri luar negeri Eropa dan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) juga menyerukan pembentukan rute, yang memungkinkan warga meninggalkan Gaza atau membiarkan bantuan kemanusiaan mengalir masuk.
Lula, dalam tweetnya, mengatakan dia “menegaskan kembali kecaman Brasil atas serangan teroris dan solidaritas kami dengan keluarga para korban.”