Seberapa Aman Mobil Listrik Melewati Banjir?

  • Whatsapp
Toyota Corolla Cross melewati simulasi banjir(TAM)

Posisi baterai merupakan titik ground clearance Neta V yang setinggi 130 mm atau 75 mm (7,5 cm) dari Toyota Avanza. Artinya baterai itu adalah titik terendah mobil ini, yang paling dekat ke aspal.

Januar mengingatkan pelindung kemasan baterai yang rusak bisa menjadi celah air masuk dan merusak komponen ini.

“Iya itu makanya riskan. Tapi kalau bicara (kemasan baterai) pecah kan faktor ekstrem, kalau penyok, lecet tidak ada masalah (melintasi banjir),” papar dia.

Menurut Januar jika saja baterai mati mendadak usai terendam banjir karena sistem keselamatan otomatis, penumpang di kabin tak akan berada dalam potensi bahaya tersetrum korsleting.

“Saat mati tidak menimbulkan korsleting, kecuali memang (kemasan) baterai itu ada kondisi luka, kan posisinya di bawah (lantai kabin). Baterainya sudah dilapisi material coating, kalau sudah luka, entah pecah atau apa itu lain cerita, itu bisa masuk air,” jelas dia. ***

Sumber: CNN Indonesia

Berita terkait